Minggu, 06 Mei 2012

Kebahagiaan Baru: Aurie Bookz

not ordinary orange...
Beberapa minggu (padahal lebih dari 8 minggu) masuk semster 6 saya punya kesibukan baru yang membahagiakan!!
Sibuk!Sibuk!Sibuk karena saya sudah tidak bernaung di majalah kampus a.k.a FARMAPOS. Maka saya diajak salah seorang sobat saya untuk menjalankan suatu bisnis yang bermula dari ide kreatif kurang kerjaan kami.Sebut saja teman saya itu Aurie.
Awalnya kami hanya suka membuat cover buku catatan kuliah sendiri selama kurang lebih 2 semester. Lalu atas saran mbak kosnya Aurie, maka ide itu dijadikan suatu ide bisnis yang cukup menjanjikan. Kami namakan produk kami Aurie Bookz.

Mau tau apa itu Aurie Bookz
Aurie Bookz adalah suatu produk kreatif yang menyediakan buku kreatif sesuai keinginan pemesannya. Jadi buat kamu-kamu yang doyan sama unik dan beda pasti hal ini menjadi hal yang seru, punya buku sendiri yang desainnya original dalamnya bisa diatur terserah kamu, mulai dari jenis kertas, jumlah, binding, hingga ukuran buku. Semuanya bisa dipilih sendiri. seru kan??

Ehm setelah mulai ada pesanan ternyata bisnis ini menyangkan, dan saya sebagai pegawai juga sangat menikmati jika suatu desain saya dapat berguna untuk orang lain terlebih lagi dihargai. Aurie Bookz ini juga kami ikutkan suatu kompetisi Entrepreneurship di lingkungan kampus kami yang diselenggarakan oleh PPKK. Dari sanalah perjuangan menjadi lebih seru mencari tambahan modal, dipertanyakan integritas dan kesolidan kelompok, dan ilmu yang bermanfaat lainnya.

Wah ini benar-benar pengalaman baru bagi saya membuka suatu bisnis desain dan ikut andil dalam pengembangannya, hingga mengikluti suatu kompetisi entrepreneur. Sungguh poengalaman yang luar biasa!!

terimakasih Agen Ridha as Aurie yang telah menarik saya ke bisnisnya saya sudah menuliskan tekad saya untuk mengembangkan Aurie Bookz begitu pula Agen Eka semangat dong!!

untuk Agen Ridha, kau membuatku merasa bahwa masih ada guna dari bakatmu itu jecki!!

1 komentar:

  1. wah, baru baca tulisan yang ini. hehe..
    terima kasih untuk tekadnya, untuk semangatnya selama ini. saya juga akan berjuang untuk auriebookz. kita berjuang bersama.. ^^

    BalasHapus